Sukseskan Event WSBK, APTA NTB Gelar FGD Bersama Dinas Pariwisata Lombok Tengah

    Sukseskan Event WSBK, APTA NTB Gelar FGD Bersama Dinas Pariwisata Lombok Tengah

    Lombok Tengah NTB - Asosiasi Pengusaha Transportasi atau APTA NTB menggelar Focus Group Discussion (FGD) bersama Dinas Pariwisata Lombok Tengah, Dinas Perhubungan, Polres Lombok Tengah, Senin 27 Januari 2023.

    Event WSBK akan digelar di Sirkuit Mandalika pada tanggal 3 sampai 5 Maret 2023 kedatangan Ketua Asosiasi Pengusaha Transportasi atau APTA NTB Lalu Reza Fadila dalam kesempatan itu mengatakan, Focus Group Discussion yang diadakan merupakan inisiastif bersama untuk mensuskeskan Event WSBK 2023.

    Ia menyebutkan, APTA NTB ini juga dibentuk atas isinisiatif untuk memberikan kontribusi kepada Daerah dalam mensukseskan kegiatan Event International.

    "Berkaca pada Event sebelumnya, bisa dikatakan kami dipandang sebelah mata, sehingga sempat terjadi beberapa aksi pada saat itu, " kata Reza.

    Dirinya beserta pengurus APTA NTB komitmen untuk terus menciptakan kondusifitas daerah, sehingga segala jenis Event bisa terlaksana.

    "Ke depan kita lebih berbenah, bahwa pelaku transportasi adalah salah satu penunjang kesuksesan Event, " jelasnya.

    Ia berharap untuk ke depan, para pelaksana atau vendor untuk melibatkan para pengurus APTA NTB.

    "Kepada pelaksana atau vendor, kedepannya untuk melibatkan kawan - kawan APTA NTB secara lebih maksimal lagi, " harap Reza.

    Kepala Dinas Pariwisata Lombok Tengah, Lendek Jayadi memberikan apresiasi kepada pengurus APTA NTB yang sudah mengagendakan Focus Group Discussion.

    "Saat ini Indonesia dikenal dengan adanya Sirkuit Mandalika. Kalau tidak ada transprotasi maka atraksi tidak ada gunanya, " papar Lendek. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Khofifah Beri Semangat Paguyuban Warga Jatim...

    Artikel Berikutnya

    Jajaran Korem 162/WB Ikuti Acara Isra Mi'raj...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Jelang PAM TPS, Kapolresta Mataram Sampaikan Arahan Kepada Personil
    Respon Cepat Polisi Lakukan Upaya Penangkapan ODGJ Yang Resahkan Warga Di Pelat

    Ikuti Kami